Minggu, 20 Agustus 2017

MUSICK



Musik adalah sesuatu yang akan mengikuti perjalanan hidup anda, dan yang pasti musik juga akan memberikan sebuah arti bagi sebuah kehidupan. Kehidupan tidaklah selalu berjalan sesuai dengan yang kita inginkan, ada kalanya kehidupan yang kita hadapi akan membuat kita : gembira, sedih, berduka, bersuka, terluka, sakit, menderita, senang, sendirian, kesepian dan lain sebagainya. Hal itu sama dengan musik, musik yang ada di dunia memiliki berbagai macam jenis, yang di sesuaikan dengan selera setiap manusia yang menjadi penikmatnya, mulai dari musik Klasik sampai kepada musik Extreme. Dan biarkan hati anda yang memilih musik yang anda suka, jangan memilihnya dengan pikiran anda. Hanya yang juga harus anda ingat adalah jagalah keseimbangan dalam hati anda, musik yang anda dengar akan memberikan anda keseimbangan itu, apapun jenis musik yang sangat anda nikmati, keseimbangan akan anda dapatkan dengan mendengarkan berbagai jenis musik yang ada di dunia ini, janganlah hanya menikmati satu jenis musik saja, karena itu akan membuat anda menjadi begitu membatasi diri sendiri. Anda seperti hidup hanya dalam suatu ruangan saja, anda tidak tahu dengan kehidupan yang lain. 

Musik juga adalah salah satu pintu dari berbagai pengetahuan. Apa iya ? Berbagai format fisik musik telah lama ada di dunia. Format fisik musik ini merubah semua tatanan hidup manusia. Ketika diciptakan sebuah bentuk musik yang dapat di perdengarkan ulang, maka di masa itu pula kehidupan manusia menjadi berbeda. Musik berkembang menjadi sebuah hiburan yang sangat merakyat. Manusia menjadi terhibur ketika mereka mendengarkan suara manusia lainnya sedang bernyanyi ataupun terhibur sekedar mendengarkan sebuah rekaman dari berbagai alat musik yang di rekam. Hiburan yang sangat sederhana ini menjadi begitu dahsyat menghantam kehidupan manusia. Manusia kemudian mencari cara dari masa ke masa agar hiburan yang sederhana ini menjadi lebih mudah untuk mereka nikmati di manapun dan kapanpun. Di situlah pengetahuan terjadi. Lalu di mulai lah sebuah era dimana musik menjadi demikian berkembang, berbagai pengetahuan mulai menyeruak ke permukaan seiring dengan perkembangan musik yang demikian menakjubkan. Pengetahuan tentang cara rekam, cara mengaransemen musik, cara mendesain fisik musik, cara mendistribusikan fisik musik, cara menjual fisik musik, cara memasarkan fisik musik dan sebagainya. Bisa anda bayangkan seberapa besar pengetahuan ini berkembang. Begitu dahsyat dan membuat siapapun takjub melihatnya. Anda bisa lihat ketika sebuah format fisik musik bernama piringan hitam berkembang, lalu tergantikan dengan sebuah revolusi dengan nama Pita Magnetik atau Kaset, lalu berkembang lagi dengan menjadi format Compact Disc dan seterusnya. Semua berasal dari musik.

Musik adalah sesuatu yang sangat ajaib kawan, sesuatu yang dapat menyembuhkan hati anda seketika. Tak perlu obat yang begitu hebat, untuk hati anda hanya musik yang dapat gunakan. Anda percaya kawan ?
Music is a magic ! So explore it as much as you can ! Dig it deep

Tidak ada komentar:

Posting Komentar